Kondisi bangunan Karantina hewan yang berlokasi di Lingkungan Kedo Kelurahan Jatiwangi Kecamatan Asakota Kota Bima, tidak terawat dan sangat memprihatinkan.
Kota Bima, KS.- Kondisi bangunan Karantina hewan yang berlokasi di Lingkungan Kedo Kelurahan Jatiwangi Kecamatan Asakota Kota Bima, tidak terawat dan sangat memprihatinkan. Kondisi tersebut menandakan bangunan yang dibangun beberapa tahun lalu itu seakan akan tidak bertuan. Padahal aktifitas pengiriman hewan ternak melalui pelabuhan Bima, berlangsung sepanjang tahun. Namun kondisi bangunan karantina tidak pernah diperhatikan oleh instansi terkait.
Pantauan langsung wartawan Koran Stabiltas dilokasi Karantina Lingkungan Kedo Kelurahan Jatiawangi, Selasa (1/12) bangunan yang ada sudah rusak, baik atap maupun bangunan secara keseluruhannya. Selain itu aktifitas nyaris tidak terlihat, sementara pengiriman hewan ternak seperti Sapid an Kerbau melalui Pelabuhan Bima, tetap terjadi hampir setiap hari. Otomatis, seluruh hewan ternak yang akan dikirim harus dikarantina terlebih dahulu untuk mengurus dokumen dan kelengkapan pengiriman keluar daerah.
Warga sekitar lokasi Karantina yang dimintai keterangannya, Selasa (1/12) mengaku aktifitas di Karantina Lingkungan Kedo, kadang ada kadang juga tidak ada. Bahkan menurut mereka kantor Karantina yang ada di Lokasi tersebut nyaris tidak ada pegawainya, karena jarang dibuka. “Sepengetahuan kami, aktifitas di Kantor Karantina itu, kadang kadang saja. Hari ini saja tutup kantornya,”ujarnya sembari meminta namanya tidak dikorankan.
Kepala Kantor Karantina Bima, yang hendak dimintai keterangannya terkait dengan kondisi bangunan karantina yang ada dilingkungan Kedo Kelurahan Jatiwangi, tidak dapat dihubungi karena tidak berada di kantornya. Menurut salah seorang pegawai pimpinannya, sedang berada di kantor Pertanian. “Bapak lagi keluar, katanya sedang berada di Kantor Pertanian,”katanya, tanpa men jelaskan kantor Pertanian mana yang didatangi pimpinannya tersebut. (KS-Mul)
Pantauan langsung wartawan Koran Stabiltas dilokasi Karantina Lingkungan Kedo Kelurahan Jatiawangi, Selasa (1/12) bangunan yang ada sudah rusak, baik atap maupun bangunan secara keseluruhannya. Selain itu aktifitas nyaris tidak terlihat, sementara pengiriman hewan ternak seperti Sapid an Kerbau melalui Pelabuhan Bima, tetap terjadi hampir setiap hari. Otomatis, seluruh hewan ternak yang akan dikirim harus dikarantina terlebih dahulu untuk mengurus dokumen dan kelengkapan pengiriman keluar daerah.
Warga sekitar lokasi Karantina yang dimintai keterangannya, Selasa (1/12) mengaku aktifitas di Karantina Lingkungan Kedo, kadang ada kadang juga tidak ada. Bahkan menurut mereka kantor Karantina yang ada di Lokasi tersebut nyaris tidak ada pegawainya, karena jarang dibuka. “Sepengetahuan kami, aktifitas di Kantor Karantina itu, kadang kadang saja. Hari ini saja tutup kantornya,”ujarnya sembari meminta namanya tidak dikorankan.
Kepala Kantor Karantina Bima, yang hendak dimintai keterangannya terkait dengan kondisi bangunan karantina yang ada dilingkungan Kedo Kelurahan Jatiwangi, tidak dapat dihubungi karena tidak berada di kantornya. Menurut salah seorang pegawai pimpinannya, sedang berada di kantor Pertanian. “Bapak lagi keluar, katanya sedang berada di Kantor Pertanian,”katanya, tanpa men jelaskan kantor Pertanian mana yang didatangi pimpinannya tersebut. (KS-Mul)
COMMENTS